Cara Edit Foto Twibbon di Canva – Pada artikel sebelumnya, ischakfotografi.com telah merilis artikel cara menghapus background foto di Canva. Kali ini kami akan membagikan cara membuat foto twibbon lewat Canva.
Mungkin bagi sebagian orang sudah sering mendengar kata twibbon. Namun, banyak juga yang masih belum tahu pengertian twibbon dan kegunaannya untuk apa.
Penjelasan Mengenai Twibbon Dan Manfaatnya
Table of Contents
Twibbon sendiri merupakan suatu frame foto dengan desain yang terkonsep untuk digunakan sebagai bentuk promosi, campaign atau dukungan. Twibbon memiliki bagian tengah yang transparan biasanya dengan format PNG (Portable Network Graphics).
Sedangkan menurut Macmillan Dictionary, twibbon adalah suatu gambar bersifat overlay yang dapat dipasang pada foto profil media sosial sebagai betuk dukungan. Selanjutnya pada laman Educalingo.com kata twibbon berasal dari gabungan dua kata, yaitu twitter dan ribbon.
Gambar PNG ini memiliki format lossess compression. Artinya sangat memungkinkan untuk membuat atau menyimpan gambar dengan size yang besar tanpa mengurangi kualitas gambar. Hal ini berdasarkan postingan South China Morning Post (Young Post).
Perlu dikathui bahwa unsur utama sebuah twibbon adalah logo, caption, serta bingkai transparan pada bagian tengahnya. Bagian tengah twibbon yang transparan ini sengaja dibuat agar bisa diisi dengan foto anda.
Dengan mengisi frame tersebut dengan foto anda, maka hal ini menunjukkan bahwa anda telah memberikan dukungan terhadap suatu campaign yang dibuat oleh komunitas tertentu. Atau jika twibbon digunakan sebagai media promosi, anda telah ikut mempromosikan suatu produk ataupun jasa.
Inilah alasan mengapa saat ini banyak sekali event – event yang menyiapkan twibbon untuk setiap orang yang ikut berpartisipasi. Sehingga event yang di jalankan menjadi lebih banyak dikenal, terlihat lebih profesional, serta mampu menarik banyak partisipan.
Jika dahulu diperlukan keterampilan desain grafis untuk membuat twibbon, berbeda dengan saat ini. Hal tersebut dikarenakan, saat ini telah banyak aplikasi editing gambar yang bisa digunakan untuk membuat twibbon.
Bisakah Membuat Foto Twibbon Pakai Canva?
Salah satu aplikasi untuk membuat dan mengedit twibbon adalah Canva. Canva merupakan aplikasi editing gambar yang menyediakan banyak fitur serta tamplate yang bisa digunakan secara gratis dan ada pula yang berbayar. Berikut ini cara membuat twibbon di Canva.
- Download dan install aplikasi Canva melalui smartphone anda.
- Selanjutnya buka aplikasi Canva.
- Sebelum memulai editing foto, pastikan anda telah menyiapkan caption dan logo yang akan disisipkan.
- Siapkan canvas dengan klik icon (+) yang terletak pada bagian pojok kanan bawah.
- Tentukan size canvas yang ingin digunakan.
- Lalu klik tanda “ceklis” pada pojok kanan atas untuk memulai editing.
- Kemudian masukkan logo dan caption yang telah anda siapkan pada point 3.
- Anda juga bisa menambahkan beberapa sisipan seperti icon, shape, ataupun gambar pendukung lainnya.
- Sesuaikan posisi twibbon seperti yang anda inginkan.
- Jika telah selesai, anda bisa klik tombol persegi terbuka yang ada tanda panah berwarna hijau pada pojok kanan atas.
- Lalu save hasil editing anda. Selesai.
Cara Edit Foto Twibbon di Canva
Atau jika anda telah memiliki twibbon dari sebuah event dan ingin berpartisipasi pada event tersebut. Berikut ini cara edit foto twibbon di canva.
- Bukalah aplikasi canva
- Klik icon (+) di bagian kanan bawah, lalu pilihkan size feed instagram.
- Klik icon (+) pada bagian tengah canvas, dan masukkan lah foto yang ingin dipasang ke twibbon.
- Setelah foto yang akan dimasukan kedalam twibbon sudah terdapat pada canvas, klik tanda (+) lagi untuk menambahkan twibbonnya.
- Akhirnya foto anda sudah masuk ke dalam frame twibbon.
- Selanjutnya klik icon save untuk menyimpan gambar yang telah diedit.
Akhir Kata
Demikian tips dari kami mengenai Cara Edit Foto Twibbon di Canva. Sangat mudah bukan? Hanya perlu beberapa langkah saja anda sudah bisa berpartisipasi pada suatu campaign.
Semoga selalu terisnpirai untuk terus melakukan hal hal positif untuk banyak orang yaa.