Rekomendasi Kamera Analog Murah Terbaik Dan harga

Rekomendasi Kamera Analog Murah Terbaik Dan Harga – Beberapa tahun terakhir, Kamera analog mulai banyak di sukai generasi milenial. Hal ini terbukti dengan adanya tagar #indo35mm di media sosial seperti instagram.

Kamera analog sendiri merupakan sebuah kamera jadul yang menggunakan Roll film 35mm yang sensitif terhadap cahaya. Sebutan lain untuk kamera analog yaitu kamera film 35mm.

Selain itu desain kamera jenis ini mengusung tema vintage atau retro. Karena desainnya ini banyak juga yang membeli kamera hanya untuk dijadikan pajangan saja.

Jika Anda tertarik mencoba mendalami hobi fotografi menggunakan kamera analog. Berikut ini rekomendasi kamera analog murah terbaik untuk pemula:

Kamera Analog Murah Terbaik Untuk Pemula Dan Harga

1. Canon AE-1

Rekomendasi Kamera Analog Murah Terbaik Dan harga

Kamera analog canon jadul yang satu ini mulai di perkenalkan pada April 1976. Tak hanya itu, Canon AE-1 termasuk salah satu kamera tersukses di dunia.

Kamera Canon AE-1 adalah jenis kamera SLR yang di lengkapi dengan Automatic Exposure/AE (pencahayaan otomatis) di kontrol secara elektronik.

Selanjutnya, kamera tersebut memilki shutter speed hingga 1/1000 detik. Kemudian juga kompatibel dengan beberapa lensa.

Diantaranya Canon FD 50mm f/1.4 SSC dan FD 50mm f/1.8 SC. Sangat fleksibel di bawa kemana – mana karena beratnya hanya 590 gram.

Jika Anda tertarik untuk memilikinya, kamera ini hanya tersedia dengan kondisi second. Hal ini karena telah lama di luncurkan.

Harga Kamera Analog Canon AE-1 mulai dari Rp 4,3 juta sampai Rp 4,65 juta sudah termasuk lensa.

2. Nikon FE2

Rekomendasi Kamera Analog Murah Terbaik Dan harga

Pertama kali di rilis tahun 1983, lalu diproduksi sejak tahun 1983 hingga 1987. Kamera yang hadir dengan dua pilihan warna, yaitu krom dan hitam.

Untuk kecepatan rana nya maksimal 1/4000 detik yang sinkron dengan kecepatan flash pada 1/250 detik. Kemudian untuk jangkauan ASA/ISO antara 12 hingga 4000.

Kamera analog jadul ini Kompatibel dengan lensa bertipe AI/AIS/AF dan AFS. Hunting foto dengan kamera analog nikon ini takkan membuat lelah karena bobotnya hanya 550 gram.

Jenis kamera analog ini dapat di beli di e-commerce kesayangan Anda dalam kondisi bekas. Harga Kamera Analog Nikon FE2 Rp 1,7 juta (body only) sampai Rp 2,4 juta (include lensa).

“Baca Juga : Kamera Vlog Murah Dibawah 500 Ribu “

3. Olympus OM-1

Rekomendasi Kamera Analog Murah Terbaik Dan harga

Kamera analog olympus ini diakui sebagai kamera SLR 34mm terkecil di dunia, karena desainnya yang ramping, ringan, dan compact. Selain itu beratnya hanya 510 gram yang memiliki dimensi 136 x 83 x 50 mm.

Pertama di luncurkan tahun 1972, dan cukup terlambat masuk ke lini 35mm di bandingkan dengan jenis kamera analog lainnya. Olympus OM-1 sangat fleksibel untuk travelling dan streed photography karena ramping dan ringan.

Kamera analog jadul ini memiliki jangkauan ISO 25-1600 dengan shutter speed hingga 1/1000 detik. Kemudian, Kamera analog untuk pemula murah yang satu ini di bandrol dengan harga mulai dari Rp 1,8 juta sampai 2,5 Juta.

4. Pentax K1000

Rekomendasi Kamera Analog Murah Terbaik Dan harga

Kamera analog yang bagus untuk pemula dengan desain kokoh, karena sudah berhasil terjual lebih dari tiga juta unit. Kamera analog pentax yang mulai di produksi antara tahun 1967 hingga 1997 buatan Ashi Optical Co., Ltd.

Selanjutnya, Pentax K1000 mempunyai jangkauan ISO/ASA 20-3200 dengan shutter speed sampi 1/1000 detik dan sinkronisasi flash 1/60 detik. Bobot nya lebih berat di bandingkan kamera analog lainnya, yaitu 628 gram. (termasuk baterai, strap, dan roll berisi 36 film).

Cukup menyiapkan budget sekitar Rp 1,95 juta hingga Rp 2,45 juta untuk memiliki kamera Pentax K1000.

5. Minolta SR-T 101

Rekomendasi kamera analog selanjutnya, adalah Minolta SR-T 101. Untuk di kalangan kamera SLR 35mm termasuk pioner karena di rilis pada tahun 1966 dan telah di produksi selama 10 tahun.

Walaupun muncul paling awal, kamera ini telah memiliki jangkauan ASA/ISO yang cukup luas 6-6400. Kemudian untuk shutter speed dan sinkronisasi flash tak jauh berbeda dengan kamera lain, yaitu 1/1000 detik dan 1/60 detik.

Jenis kamera analog yang cocok untuk dibawa hunting karena beratnya hanya 560 gram saja. Anda dapat menemukan kamera analog murah terbaik ini di marketplace dengan kisaran harga Rp 1,85 juta sampai Rp 2,4 juta dalam kondisi bekas.

6. Ricoh KR-5

Kamera SLR 35mm yang mulai di luncurkan tahun 1978. Di lansir oleh laman Lomography, lensa standar kamera analog ricoh ini memiliki bukaan maksimum f/2.2 dengan panjang fokal 55mm.

Kamera roll film yang memiliki kecepatan rana 1/8 detik hingga 1/500 detik dengan sinkronisasi flash minimal 1/8 detik dan maksimal 1/60 detik. Ricoh KR-5 termasuk jenis kamera analog yang bisa menyala dengan dua baterai oksida perak 1.5V.

Kamera analog untuk pemula yang murah karena harga jualnya di marketplace rata – rata Rp 1,8 juta sudah termasuk lensa. Bahkan ada yang menjual dengan harga di bawah satu juta.

7. Rollei 35

Kamera Rollei 35 merupakan kamera analog terkecil setelah Minolta. Hal ini mengingat bobot nya hanya 370 gram dan ukurannya yang mungil. Awalnya di perkenalkan tahun 1966 dan sudah di produksi sebanyak 2 juta unit.

Kamera analog Rollei 35 ini memiliki ASA/ISO 25-1600, shutter speed 1 /2 detik sampai 1/500 detik, diagfragma f/3.5 hingga f/22. Kamera roll film yang hadir dengan warna hitam dan krom.

Meskipun ukurannya kecil, Anda perlu mengeluarkan budget Rp 3,5 juta. Lalu untuk series classic gold di jual di atas Rp 50 juta.

” Baca Juga : Kamera Vlog Murah Dibawah 1 Juta “

Akhir Kata

Itulah beberapa Rekomendasi Kamera Analog Murah Terbaik Dan Harga. Untuk Anda yang sedang memulai hobi di bidang fotografi dan tertarik mencoba sensasi mengabadikan gambar dengan kamera analog.

Hanya dengan budget Rp 1 jutaan saja Anda sudah dapat memiliki kamera analog desain vintage. Selain itu juga Anda hanya dapat menemukan kamera analog ini dalam kondisi bekas.

Demikianlah rekomendasi kamera analog murah untuk pemula dari ischakfotografi.com.